Jembatan Ampera, ya Objek wisata andalan Pemerintah Propinsi
Sumatera Selatan ini sangat ramai apabila memasuki musim liburan.
jembatan yang dibawahnya mengalir sungai Musi ini sangat dikenali oleh para wisatawan dalam ataupun luar negeri, tak heran makanya kalau diadakan visit musi 2008. objek wisata kepunyaan bangsa ini patut kita jaga dan kita rawat untuk menunjang visit indonesia 2010 dan program Sapta Pesona, yaitu:
  1. Aman
  2. Tertib
  3. Bersih
  4. Sejuk
  5. Indah
  6. Ramah Tamah
  7. Kenangan
so, kita harus bangga memiliki objek wisata yang tak kalah dengan luar negeri. karena itu mari kita harus "Bangga dengan Negeri Sendiri"